MC Buat Reuni – Master of Ceremony atau MC diperlukan di berbagai macam acara khususnya acara-acara yang mengundang banyak tamu. Reuni sendiri merupakan ajang kumpul kembali untuk menjalin tali silaturahmi dengan kawan-kawan lama. Skala reuni sendiri berbeda-beda, ada reuni berskala kecil hingga reuni akbar yang berskala besar dan menyajikan banyak panggung hiburan.
Daftar Isi
Jenis-jenis Reuni Yang Sering Diadakan di Indonesia
Sebelum kita membahas lebih lanjut mengenai peran atau tugas seorang MC. Maka lebih dahulu kenali beberapa jenis reuni yang sering diadakan di Indonesia, misalnya yaitu:
-
Reuni sekolah
Yang pertama adalah reuni sekolah dan merupakan jenis reuni yang paling sering diadakan di Indonesia. Reuni sekolah bisa terdiri dari reuni SMP, SMA hingga reuni kuliah. Skalanya sendiri dapat mengundang para alumni satu angkatan atau beberapa angkatan sekaligus yang dikenal dengan sebutan reuni akbar. Reuni sekolah umumnya diadakan di sekolah atau kampus tersebut untuk nostalgia. Di dalam acara reuni ini akan ada stage atau panggung sehingga MC buat reuni sekolah sangat dibutuhkan demi memeriahkan acara.
-
Reuni pensiunan
Selain reuni sekolah, ada yang namanya reuni pensiunan yaitu mengundang para pensiunan untuk berkumpul kembali dan saling bersilaturahmi. Biasanya reuni pensiunan dapat diadakan untuk para pensiunan kantor yang sudah tidak bekerja karena sudah memasuki usia pensiun. Di dalam acara kumpul-kumpul reuni pensiunan semacam ini tentunya juga ada berbagai sesi acara yang diadakan agar kebersamaan makin meriah.
-
Reuni komunitas
Reuni komunitas bisa berskala kecil atau besar, tergantung jumlah orang yang bergabung pada reuni tersebut. Kadang komunitas mengadakan acara reuni bagi para membernya yang sudah lama tidak terdengar kabar atau memang sudah tidak aktif karena berbagai alasan. Ada pula komunitas yang sudah bubar namun karena kangen dan ingin silaturahmi, diadakan ajang reuni untuk bertemu kembali. Dengan ajang reuni seperti ini bisa mengumpulkan para anggota untuk saling silaturahmi.
Itulah berbagai macam jenis reuni yang sering diadakan di Indonesia. Apakah Anda sendiri sering ikut acara-acara tersebut atau justru menjadi panitia penyelenggaranya? Jika iya maka saat persiapan harus dilakukan sebaik mungkin termasuk jika butuh sewa MC buat reuni acara tertentu. Jangan sembarangan memilih MC atau asal menggunakan teman hingga anggota panitia yang belum berpengalaman. Lebih baik menyerahkan urusan membawakan acara pada emcee yang benar-benar sudah berpengalaman dan profesional di bidangnya.
Tips Sukses Menggelar Reuni
Agar reuni yang diselenggarakan berjalan dengan lancar dan berkesan bagi para tamu undangan, maka berikut ini ada tips sukses menggelar reuni:
- Pertama-tama sebaiknya Anda menyusun panitia penyelenggara atau tim panitia yang kompak dan solid. Pilihlah ketua panitia yang bertanggung jawab dan bisa diandalkan.
- Setelah itu tentukan cara paling efisien untuk mengundang para alumni, bisa lewat media sosial.
- Memilih lokasi terbaik yang penuh nostalgia. Anda bisa menggunakan gedung sekolah sebagai cara paling mudah mengadakan acara reuni.
- Mengumpulkan dana untuk reuni dari sponsor, donator, dll. Gunakan waktu ini untuk mengumpulkan budget sebanyak mungkin. Waktu persiapan juga harus ditentukan, paling tidak maksimal 3 bulan.
- Merancang acara hiburan yang menarik dan tidak membosankan. Kalau bisa ada satu acara yang melibatkan partisipasi para tamu alumni. Jika Anda bingung mengadakan acara seperti apa maka bisa minta rekomendasi dan dukungan acara dari jasa MC buat reuni. Contoh acara seperti game bersama, tukar cerita masa lalu, bernyanyi, foto bersama, dll.
- Akan lebih menarik jika Anda juga menentukan dress code para tamu undangan yang datang. Misanya warna dress code tertentu agar lebih berkesan apalagi jika untuk foto bersama nantinya. Contohnya mengenakan baju warna putih dan merah untuk dress core acara reuni sekolah SD.
- Temukan jasa MC atau emcee terbaik untuk membawakan susunan acara reuni tersebut. Sebaiknya memilih MC yang jelas-jelas sudah profesional dan berpengalaman. MC yang pernah membawakan acara reuni akan lebih baik. Pilihlah jasa MC yang dekat dengan lokasi Anda menyelenggarakan acara tersebut.
- Sebagai kenang-kenangan serta agar acara lebih berkesan, maka Anda bisa memberikan tanda atau cendera mata di akhir. Anda bisa memberikan souvenir atau foto bersama yang sudah diprint dan ditaruh di bingkai kepada para alumni. Dengan ini, maka para alumni pun akan terkesan. Selain itu, Anda bisa memberikan goodie bag kenang-kenangan dan semacamnya.
Terakhir jelas sebagai panitia penyelenggara acara, sebaiknya dilakukan evaluasi bersama setelah acara selesai. Evaluasi gunanya untuk melihat apakah masih ada kekurangan yang perlu diperbaiki ke depannya saat ingin mengadakan acara reuni lagi. Dan apakah acara reuni telah berjalan dengan lancar dan semuanya bisa bekerja sama dengan amat baik.
Cara Menyewa Jasa MC Buat Reuni
Sebelum Anda sewa jasa MC buat reuni akbar dan semacamnya, maka Anda harus tahu kriteria MC seperti apa yang baik untuk disewa. Misalnya:
- Seorang MC yang berkualitas tahu yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya pada acara yang dibawakan termasuk untuk acara reuni. Mereka bisa bersikap profesional.
- MC dapat berbicara dengan gaya bahasa yang luwes namun tetap menarik sesuai dengan kondisi dan situasi.
- MC dapat memberikan kesan pertama yang menarik dari cara dia bersikap serta berpenampilan saat di atas panggung.
- MC dapat berpenampilan yang serasi dengan acara yang dibawakan. Dapat bersikap elegan sesuai dengan acara yang dipandu serta jenis audiens yang ada.
- MC dapat menggunakan alat komunikasi dengan pandai dan benar.
- MC memiliki strategi yang baik untuk menghidupkan suasana sehingga mencegah penonton atau para tamu merasa jenuh selama acara berlangsung.
Intinya adalah mencari MC buat reuni terbaik yang dapat memberikan kesan baik bagi para audiens. Mereka dapat tampil percaya diri dan berinteraksi dengan audiens untuk menghidupkan suasana. Itulah sebabnya memilih MC tidak bisa sembarangan. Anda harus melihat sendiri bagaimana MC itu membawakan acara.
Ketika Anda ingin menyewa jasa MC acara, maka sebaiknya lihat testimoni para pelanggan lain yang sudah pernah menggunakan jasanya. Selain itu, coba tanyakan apakah ada dokumentasi dan sebagainya.
Sekarang bagaimana cara sewa jasa MC buat reuni di Malang dan daerah sekitarnya? Gampang untuk mendapatkan jasa emcee yang profesional, menarik serta sudah berpengalaman. Kami dari MC Malang Juanda merupakan tim Master of Ceremony profesional yang sudah mengisi berbagai macam acara dari para klien dengan profile bervariasi.
Untuk menyewa jasa kami, maka Anda cukup hubungi kami di nomer 081359457370. Anda juga bisa datang langsung ke kantor kami yang beralamat di Jalan LA Sucipto Gg 22A No. 56 Kec. Blimbling Kota Malang 65124. Kami dapat membantu memandu acara berbagai macam jenis reuni dari informal, formal hingga semi-formal. Amankan jadwal Anda!
Anonim
Visitor Rating: 5 Stars